Jalan-Jalan Ke Bandung, Enaknya Menginap Disini Nih...
22 September 2016
1 Komentar
Akhir-akhir ini saya sedang semangat-semangatnya membuat rencana liburan menginap di luar kota. Saya berpikir untuk ke kota yang tidak terlalu jauh dulu tapi yang punya destinasi wisata yang kece. Maka pilihan saya jatuh pada kota Bandung.
Menginapnya Dimana ?
Jauh-jauh hari merencanakan
liburan ke luar kota seperti itu tentu perlu pertimbangan yang
matang mengenai pilihan akomodasi dan destinasi wisata yang menarik di
sekitarnya. Apalagi jika liburan itu dilaksanakan di akhir pekan, pusat kota Banadung tapi berencana mengunjungi destinasi wisata Lembang.
Kecuali tentu saja jika Anda memang berniat untuk tinggal beberapa hari
menjelajah Bandung berikut suduut-sudutnya.
Jika waktu liburan terbatas seperti di akhir pekan, penginapan penginapan
di pusat kota dengan kemudahan
akses wisata tentu menjadi pertimbangan utama.
Tapi penginapan mana ya yang strategis seperti itu ? Hotel Santika Bandung bisa menjadi pilihan karena mampu menjangkau
dengan mudah beberapa ikon Bandung seperti Taman Tematik, Gedung Sate, dan
Landmark Building yang berada di Braga.
Tak ketinggalan, tentu saja pusat perbelanjaan dan Factory Outlet yang merupakan kunjungan “wajib”
di Kota Bandung yang terkenal sebagai kota fashion.
Sumber Gambar : santika.com
Jangan lupakan Jalan Riau ya!
Terletak hanya sekitar 200m dari Hotel Santika Bandung, Anda akan menemui
“surga” belanja yang menyuguhi pemandangan deretan outlet fashion.
Factory Outlet Jalan Riau adalah salah satu FO populer di Bandung selain
Factory Outlet di Jl. Dago dan juga FO Rumah Mode.
Gedung-gedung Factory Outlet
di Jl. Riau ini memiliki konsep yang
unik yang bergaya Belanda dan Eropa tempo dulu. Duh, sepertinya cocok untuk spot
foto yang akan dimasukkan instagram ya!
Jangan kaget kalau kalian akan
kalap berbelanja di Jl. Riau karena prodouk fashion-nya sangat kekinian
dari pakaian anak-anak hingga dewasa. Factory Outlet yang khusus menjual
pakaian pria juga ada lho. Gedung yang memiliki jalan tembus dari satu Factory
Outlet ke Factory Outlet lainnya seperti Cascade dan Heritage tentu memuaskan
Anda untuk bisa berjalan lebih lama melihat-lihat koleksinya.
Sumber Gambar : doyanjalan.com
Jika kalian ingin membeli souvenir
untuk oleh-oleh seperti dompet, tas, sabuk, dan aksesoris fashion
lainnya, juga bisa didapatkan di Jl. Riau ini. Di salah satu sudutnya,
yakni Terminal Tas, telah tersedia apa yang kalian cari.
Puas berbelanja di Jl. Riau, kalian bisa melangkahkan kaki ke pusat keramaian lainnya, yaitu Braga Citywalk. Eit,
tapi masih sore nih....
Bagaimana kalau mampir dulu ke Gedung Sate?
Ya siapapun tentu tahu gedung ikonik yang masih aktif digunakan oleh pemerintah kota Bandung ini. Gedung ini hanya berjarak tak lebih
dari satu kilo dari Hotel Santika Bandung dan .
Sumber Gambar :
santika.com
Desain dan arsitektur Gedung Sate jelas
bergaya kuno karena dibangun pada masa pemerintahan Hindia Belanda. Gedungnya
yang khas bangunan Eropa terlihat kokoh dengan pondasi dan tiang-tiangnya yang
besar.
Yang tak kalah penting dari Gedung Sate
tentu saja adalah spot fotografinya. Desainnya yang indah
dan juga area tamannya yang terawat dengan baik akan memberikan latar yang
menawan saat kalian ingin selfie. Saya pun mau banget selfie disana tapi belum pernah kesampean hehe.
Makin Nggak Tahan untuk Selfie di Taman Tematik
Satu arah dengan komplek ini, tepat di Jl. Diponegoro kalian akan temukan spot
cantik lainnya untuk fotografi yakni Taman Tematik.
Sumber Gambar :
merdeka.com
Yang perlu diperhatikan saat mengunjungi
taman ini, kalian tidak diijinkan membawa makanan, minuman, ataupun hewan
peliharaan. Sepertinya ini demi menjaga kebersihan dan keindahan tamannya
karena di taman ini ada berbagai macam tanaman bunga yang ditata dengan begitu
indah dan sangat rapi yang harus dijaga. Kalian dapat melihat deratan bebungaan
seperti anggrek, kalanchoe, bougenville, dan lain sebagainya.
Nah, puas mengunjungi seputar Gedung
Sate? Tentu asyik menghabiskan malam di Jl. Braga lanjut Jl. Asia-Afrika. Selain Braga Citywalk, ada masjid agung Bandung
dan juga alun-alunnya lho!
Bagaimana jika sebelum kembai
ke hotel kalian mencicipi kuliner yang tersebar di jalan-jalan Bandung? Setelah
puas dan kenyang, kalian tentu akan membayangkan disambut oleh ranjang yang empuk
dan bersih seperti yang disedikan oleh Hotel Santika Bandung. Anda akan segera
beristirahat nyaman hingga keesokan harinya menyadarkan bahwa kalian harus segera
pulang dan kembali kepada rutinitas kerja.
blm pernah ke Bandung
BalasHapus